Rokan Hilir. detakinformasi.com
Kinerja Pemerintah Daerah Kabupaten Rokan Hilir provinsi Riau melalui pihak terkait, hingga saat ini masih terus mendapat sorotan publik terkait dengan keluhan yang berkaitan dengan keuangan daerah Pemkab Rokan Hilir.
Pasalnya, keluhan yang berderetan dengan keuangan daerah itu bukan hanya menghambat pada tunda bayar saja, keluhan serupa juga di alami oleh sejumlah para Pegawai Negeri Sipil, bahkan hal yang sama juga di alami oleh para honorer yang terlibat dalam berjalannya roda kepemerintahan ini.
Dugaan sementara, lemahnya kinerja dari pihak terkait, yang di sinyalir membuat keluhan sedemikian tak bisa di hindarkan, hal itu di perparah terhadap kebungkaman dari kepala BPKAD Rokan Hilir saat di konfirmasi wartawan terkait persoalan serupa.
Sebagaimana yang telah di ucapkan oleh pihak Pegawai Negeri Sipil kepada wartawan kamis 27 juni 2024.
Dalam keluhannya beberapa Pegawai Negeri Sipil yang tak ingin di sebutkan namanya menyampaikan bahwa ” Persoalan tambahan penghasilan pegawai (TPP) sampai sekarang tak kunjung selesai, di bulan 4dan 5, bahkan ini sudah akhir juni 2024, tak hanya itu, hal demikian juga di alami terhadap tunjangan kinerja (TUKIN) yang sampai sekarang belum ada kejelasannya ” Ucap PNS Rohil Kepada wartawan.
Tak hanya itu, keluhan serupa juga di alami oleh pihak honorer yang bekerja di kepemerintahan daerah ini.
Dalam perkataannya, pihak honorer menyebutkan ” Iya kami juga belum gajian entah apa penyebabnya, kendati demikian, kami mengharapkan agar gaji kami tak mengalami kendala dalam proses pembayarannya ” Sebut honorer kepada awak media.
Hingga pemberitaan ini kembali di terbitkan, belum ada jawaban dari pihak yang bersangkutan terutama dari BPKAD sendiri.
Reporter:Handoko